Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

√ Dihuni Belatung Lalat, Keju Cazu Marzu Menjadi Makanan Khas Orang Italia

√ Dihuni Belatung Lalat, Keju Cazu Marzu Menjadi Makanan Khas Orang Italia - Selamat berjumpa kembali sahabat SMK NEGERI 1 SERI KUALA LOBAM, Senang dapat bertemu anda kembali untuk membahas materi atau artikel √ Dihuni Belatung Lalat, Keju Cazu Marzu Menjadi Makanan Khas Orang Italia, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. Semoga pembahasan postingan atau artikel kategori Artikel IPTEK, yang kami tulis ini dapat anda pahami. Tanpa memperpanjang basa-basi lagi, kami sampaikan selamat membaca.

Seberapa dalam artikel √ Dihuni Belatung Lalat, Keju Cazu Marzu Menjadi Makanan Khas Orang Italia ini dapat kami bahas dan jabarkan kepada anda, kiranya tidak mengurangi makna. Kami hanya berpesan kepada pembaca SMK NEGERI 1 SERI KUALA LOBAM, jadikan artikel kami ini sebagai materi tambahan. Jika masih kurang lengkap, pembaca dapat menambah wawasan dengan mencari artikel serupa diblog lainnya atau menanyakan langsung kepada pakar yang mahir dengan masalah √ Dihuni Belatung Lalat, Keju Cazu Marzu Menjadi Makanan Khas Orang Italia. Selamat menambah wawasan!

√ Dihuni Belatung Lalat, Keju Cazu Marzu Menjadi Makanan Khas Orang Italia

Italia memiliki banyak hidangan berbahan keju, loh.

Negara ini menghasilkan ratusan jenis keju yang menjadi keju tradisional nih, gaes.

Salah satu keju tradisional yang khas Italia banget dan unik adalah cazu marzu.

Dalam bahasa Italia, Cazu marzu adalah "keju yang membusuk".

Bukan cuma membusuk, cazu marzu juga menjadi rumah belatung. Hiii... kira-kira aman tidak ya untuk dikonsumsi?

Busuknya Cazu Marzu Dinilai Istimewa


Italia memiliki banyak hidangan berbahan keju √  Dihuni Belatung Lalat, Keju Cazu Marzu Menjadi Makanan Khas Orang Italia
Keju Cazu Marzu yang dihuni belatung lalat.

Cazu Marzu berasal dari Kepulauan Sardinia, yang ada di tepi Laut Mediterania, Italia.

Susu domba dijadikan bahan dasar pembuatan keju Cazu Marzu.

Nama keju berbahan susu domba disebut keju pecorino.

Keju Cazu Marzu merupakan keju Pecorino yang difermentasi lagi.

Untuk membuat Cazu Marzu, petani keju mengambil susu domba segar dan memanaskannya.

Setelah matang, susu ini dibiarkan begitu saja, sampai tiga minggu dan mengeluarkan dadih.

Dadih inilah yang dijadikan bahan keju Cazu Marzu, gaes.

Dadih-dadih ini dituang ke dalam cetakan keju Pecorino berbentuk tabung.

Setelah jadi keju Pecorino, maka petani keju memproses lagi dengan memotong kerak keju.

Disitulah lalat-lalat keju merubung dan hinggap.

Bukannya diusir, petani keju membiarkan lalat-lalat ini bertelur di dalam keju.

Setelah itu, keju disimpan didalam sebuah pondokan gelap selama dua atau tiga bulan lamanya.

Telur lalat pun menetas, kemudian berubah menjadi larva.

Keju yang mulai membusuk pun jadi makanan mereka.

Larva atau gampangnya disebut belatung lalat ini mengeluarkan lagi keju cair yang telah dimakannya.

Nah cairan keju inilah yang bikin Cazu Marzu enak, rasanya khas seperti krim, gaes.

Meskipun prosesnya terdengar menjijikkan, keju Cazu Marzu dinilai sebagai makanan yang enak loh gaes.

Makanan ini sudah ada sejak ribuan tahun silam.

Orang-orang di tempat asalnya sono, tepatnya di Kep. Sardinia, sering menyantap keju Cazu Marzu sebagai olesan makanan lainnya.

Khususnya saat momen-momen penting macam acara pesta kawinan dll.

Apa Akibatnya Kalau Seseorang Secara Tidak Sengaja Mengonsumsi Belatung di Cazu Marzu?


Ada beberapa risiko yang membayangi kita jika memakan belatung hidup, apalagi dari makanan membusuk.

Myiasis

Ini merupakan infeksi akibat belatung hidup memakan jaringan tubuh manusia atau hewan.

Belatung ini hidup di mulut, usus manusia, dan perut.

Tanda-tanda seseorang terkena myasis itusakit perut, diare, dan muntah loh gaes. Hiii... ngeri ya!

Keracunan Bakteri

Manusia juga akan terpapar penyakit berbahaya, jika belatungnya terkontaminasi bakteri E. Coli atau Salmonella.

Alergi akut juga mungkin saja terjadi loh.

Ada yang menyebutkan kalu Cazu Marzu sebaiknya dikonsumsi saat belatungnya masih hidup, tapi ada juga yang menyarankan sebaliknya, belatung sudah mati.

Sebenarnya aman bagi manusia untuk mengonsumsi belatung dengan catatan sudah diolah, dimasak, dikeringkan, atau dijadikan bubuk.

Demi menghindari orang-orang dari bahaya yang mungkin ditimbulkan dari keju Cazu Marzu, maka pemerintah Eropa melarang penjualan keju ini, gaes.


Penutup Artikel √ Dihuni Belatung Lalat, Keju Cazu Marzu Menjadi Makanan Khas Orang Italia

Demikian artikel √ Dihuni Belatung Lalat, Keju Cazu Marzu Menjadi Makanan Khas Orang Italia kali ini, semoga bisa memberi manfaat untuk anda semua pembaca blog SMK NEGERI 1 SERI KUALA LOBAM. Allright, sampai jumpa pada postingan artikel lainnya.

Baru saja anda membaca artikel √ Dihuni Belatung Lalat, Keju Cazu Marzu Menjadi Makanan Khas Orang Italia dengan alamat link https://smkn1serikualalobam.blogspot.com/2010/01/dihuni-belatung-lalat-keju-cazu-marzu.html

Artikel √ Dihuni Belatung Lalat, Keju Cazu Marzu Menjadi Makanan Khas Orang Italia ini kami arsipkan pada kategori IPTEK.

Post a Comment for "√ Dihuni Belatung Lalat, Keju Cazu Marzu Menjadi Makanan Khas Orang Italia"